Tulungagung, 29 Juli 2024 – Universitas Tulungagung (UNITA) menjadi tuan rumah untuk acara pembukaan Musyawarah Wilayah (Muswil) dan Training of Trainer (ToT) Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (RTIK) Jawa Timur 2024. Acara ini berlangsung dengan penuh semangat, dihadiri oleh berbagai pihak yang berkontribusi dalam dunia digital dan teknologi informasi.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor 1 UNITA, Dr. Ir. Bambang Tri Kurniato, M.MA., menyampaikan selamat datang kepada para peserta. “Kita sedang menjaring akses kerjasama demi meningkatkan nilai akreditasi. Biasanya yang namanya relawan itu ulet, tangguh, positif, dan banyak amalnya. Dan tanpa pamrih,” ujarnya. Ia juga menekankan pentingnya digitalisasi untuk membantu pemasaran, dan mengucapkan selamat melaksanakan Musykerwil dan ToT.
Sekretaris Diskominfo Tulungagung, Heri Winarno, dalam sambutannya mengatakan, “Relawan TIK dan Kominfo itu menyatu. Semoga edukasi lebih baik, demi meningkatkan literasi digital untuk masyarakat. Kemajuan digital lebih baik di masa depan.”
Bagus Winarto, S.Kom, MT. dari BPSDMP Surabaya menambahkan, “Kami membangun bersama, rumah inovatif. Alhamdulillah dibantu RTIK, pelatihan kami menjangkau 5000-6000 peserta tiap tahun. RTIK memiliki skill yang berbeda-beda, tidak hanya tentang TIK saja, unik-unik. Bergabunglah dengan Digital Talent Scholarship melalui ketua RTIK umum yang baru. Kami berharap bisa berkolaborasi lagi. Semoga kerjasamanya tetap berlanjut seterusnya.”
Dendy Eka, Ketua Bidang TIK APTIKA, menyampaikan, “Kami sudah lama bermitra dengan RTIK. Membentuk lagi forum relawan TIK. Bantulah masyarakat agar bijak bermedia digital.”
Ketua RTIK Indonesia, Fajar Eri Dianto, mengapresiasi kemampuan RTIK Jawa Timur dalam menjaga organisasi. “RTIK bukan hanya memberi dan mengabdi namun juga harus meningkatkan kompetensi. Kemampuan dalam melakukan validasi isu. Apapun keputusannya, tetap jaga kesatuan dalam musyawarah wilayah RTIK Jatim ini.”
Ketua RTIK Jawa Timur, Novianto Puji Raharjo, mengungkapkan, “Dasar dari kita adalah melakukan pengabdian tanpa pamrih. Kiprah kita sebagai relawan tidak pernah luntur. Sama mendapatkan keberkahan dan tali silaturahim. Sehingga RTIK tetap eksis dan terus berkembang. Kami mengucapkan terima kasih atas fasilitas Universitas Tulungagung.”
Acara yang digelar di Universitas Tulungagung ini berlangsung meriah dan penuh semangat, menunjukkan betapa pentingnya peran RTIK dalam memajukan literasi digital dan membantu masyarakat memahami serta memanfaatkan teknologi informasi dengan bijak.